Kamis, 09 Juni 2011

Petualangan.

Sewaktu masih muda saya pernah "minggat" kata orang Jawa untuk bekerja sebagai awak kapal KPM. Waktu itu usia saya baru 17 tahun dan baru lulus SMP.

Tujuan sebenarnya cuma satu, yaitu berkeliling tanah air dengan cuma-cuma. Cukup lama saya meninggalkan rumah, kira2 selama satu setengah tahun.

Selama bekerja di kapal sebagai pelayan, saya berhasil pergi ke berbagai pelabuhan di Indonesia bagian timur seperti Makasar, Endeh, Maumere, Kupang, Dily yang waktu itu masih jajahan Portugis. Juga sempat singgah di Bawean, Banjarmasin, Sampit dan Pontianak. Ke barat saya cuma ke Tanjungkarang dan Palembang. Sempat juga singgah di Singapura.

Nah kalau sudah begini lalu apa ? Yaah dasar memang tua dan pikun. Kalau sudah begini lalu ingin berhenti menulis. Padahal tulisan ini jauh dari selesai. Memang motivasi untuk menulis sungguh menyedihka.

Oke dah sekian dulu, jangan memaksa diri. Besok atau lusa atau entah kapan disambung lagi.

Cheriooooo.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

kisahnya kurang lengkap pak....